Tak hanya itu, acara ini juga menggelar sesi Sharing Alumni, menghadirkan alumni inspiratif yang berbagi pengalaman akademik, kegiatan organisasi, serta tips menghadapi dunia kerja. Sesi interaktif ini menjadi bekal berharga bagi para mahasiswa baru untuk memaksimalkan perjalanan perkuliahan mereka.
Pada malam harinya, kehangatan Api Unggun mempererat keakraban antar peserta, mengajak mereka untuk berbagi cerita dan membangun semangat persaudaraan. Ditambah dengan berbagai Games Antar Kelas dan Kelompok, suasana kompetitif namun akrab kian terasa. Melalui permainan-permainan interaktif yang menguji kekompakan dan daya juang, para peserta saling mendukung dan bersinergi dalam suasana yang penuh semangat.
Di puncak acara, keseruan Fun Colour menjadi momen yang paling ditunggu-tunggu. Dalam kegiatan yang penuh warna dan keceriaan ini, seluruh peserta larut dalam kegembiraan, mempererat ikatan dan membawa kesan mendalam bagi setiap peserta.
Dedikasi dan kerja keras panitia dari HMJ Manajemen, khususnya Divisi Public Relation, memastikan acara ini berjalan lancar dan penuh makna. Management Family Tour 2024 tidak hanya memberikan pengalaman rekreasi, tetapi juga menjadi wadah pembelajaran dan pembentukan karakter bagi mahasiswa baru. Dengan semangat kekeluargaan yang kuat, kegiatan ini diharapkan terus menjadi tradisi tahunan yang memperkuat solidaritas mahasiswa Manajemen FEBI UIN Sumatera Utara.