PELATIHAN INFORMASI DAN KOMUNIKASI PERIODE 2023-2024

28 April 2024

Tujuan dari kegiatan ini yaitu dapat membantu mahasiswa untuk membuka wawasan dan menambah ilmu mengenai dunia marketing dengan memanfaatkan dunia digital. Output yang akan dihasilkan dari pelatihan ini yakni dapat meningkatkan softskill seperti kreativitas, berpikir kritis, dan komunikatif di setiap individu, mengetahui berbagai usaha yang dapat dilakukan untuk meraih kesuksesan dalam bisnis. Mengetahui cara cerdas dalam pembuatan marketing plan untuk memulai dan menjalankan usaha di era global, danterbekali dengan berbagai materi yang diberikan yaitu mengenai marketing plan, personal
branding, dan pemanfaatan digital untuk mencari keuntungan guna menjadi pengusaha muda yang sukses di masa depan.

BERBAGI TAKJIL DAN BUKA BERSAMA ANGGOTA MAC

29 Maret 2024

Acara buka bersama dan berbagi takjil pada Bulan Ramadhan bertujuan untuk memperkuat ikatan sosial dan kebersamaan antara sesama umat Muslim. Melalui kegiatan ini, anggota MAC berkumpul untuk menikmati hidangan berbuka puasa bersama, serta memberikan bantuan berupa takjil untuk berbuka puasa kepada masyarakat sekitar yang sedang puasa. Selain sebagai wujud solidaritas, kegiatan ini juga menjadi sarana untuk meningkatkan rasa empati dan kepedulian terhadap sesama, serta memperkuat hubungan antarindividu dan komunitas dalam mempererat ukhuwah islamiyah

OPEN RECRUITMEN MANAGEMENT ACTIVITY CLUB (MAC)

3 Maret 2024

Tujuan  kegiatan ini adalah agar organisasi dapat melanjutkan kepengurusan pada periode selanjunya, mendapatkan anggota baru yang sesuai dengan standar kompetensi dan dan kebutuhan MAC. Juga membuka kesempatan bagi mahasiswa untuk dapat menunjukkan bakat dalam berbagai bidang, dan meningkatkan kemajuan organisasi

PELATIHAN PENGOLAHAN DATA SPSS & SMART PLS MANAGEMENT ACTIVITY CLUB X MANAGEMENT RISET FORUM

14 & 15 Desember 2023

Tujuan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan pemahaman akan metodologi penelitian sehingga dapat melakukan penelitian ilmiah dengan baik dan benar. Disamping itu, para peserta diharapkan dapat memiliki pemahaman tentang peranan statistika dalam penelitian ilmiah yang disertai dengan kemampuan menggunakan perangkat lunak pengolah data penelitian yaitu Microsoft Excel, SPSS dan Smart PLS. 

KUNJUNGAN PANTI ASUHAN MAMIYAI AL – ITTIHADIAH

15 Oktober 2023

Tujuan Kegiatan

1) Memberikan Dukungan dan Kesenangan: Kunjungan dari orang-orang di luar panti asuhan, seperti pelajar, komunitas, atau organisasi sosial, memberikan dukungan emosional kepada anak-anak di panti asuhan. Mereka merasa senang dan dihargai karena mendapat perhatian dari orang lain. 

2) Memberi Pengalaman Baru: Kunjungan ke panti asuhan memberikan kesempatan bagi pengunjung, khususnya anak-anak dan remaja, untuk belajar tentang realitas kehidupan yang berbeda. Hal ini membuka wawasan mereka terhadap keragaman sosial dan membantu mengurangi prasangka dan stereotip.

3) Mengajarkan Nilai Kemanusiaan: Kunjungan ke panti asuhan dapat mengajarkan nilainilai kemanusiaan seperti empati, kasih sayang, dan rasa tanggung jawab sosial kepada anak-anak pengunjung. Mereka belajar menghargai apa yang mereka miliki dan merasa terdorong untuk membantu orang lain. 

4) Membangun Keterhubungan Sosial: Kunjungan ke panti asuhan juga dapat membantu membangun jaringan sosial antara masyarakat dan anak-anak panti asuhan. Interaksi positif ini dapat meningkatkan rasa percaya diri anak-anak dan memperluas lingkaran sosial mereka. 

5) Memberikan Dukungan Materi dan Pendidikan: Selain kunjungan sebagai acara sosial, beberapa kunjungan ke panti asuhan juga bertujuan memberikan bantuan materi, seperti pakaian, makanan, atau peralatan sekolah. Selain itu, kunjungan ini bisa melibatkan kegiatan pendidikan atau pelatihan untuk membantu meningkatkan keterampilan anakanak. 

6) Membangun Kerjasama: Kunjungan ke panti asuhan juga dapat menjadi awal dari kerjasama antara panti asuhan dan masyarakat, organisasi non-profit, atau lembaga pemerintah.

PELANTIKAN PENGURUS DAN RAPAT KERJA MANAGEMENT ACTIVITY CLUB (MAC)

10 Juni 2023

Tujuan dalam melakukan kegiatan ini adalah untuk mengesahkan ketua umum, sekretaris umum, bendahara umum dan divisi yang berada di dalam organisasi management activity club.